PARAMETERTODAYS, Dairi – Guna memutus penyebaran Covid19, Pemerintah Dairi bersama Polri secara simultan, melakukan pengawasan penerapan protokoler kesehatan. Pada minggu 6/6 Satbinmas Polres Dairi meninjau penerapan Prokes di Dua rumah Ibadah yang sedang melaksanakan kebaktian di Dairi.
Menurut Kasat Binmas Polres Dairi, AKP Yan H Ujung, Sat Binmas meninjau pelaksanaan Ibadah Minggu, di Gereja HKBP dan GPSI Parongil, Kabupaten Dairi. Berdasarkan pantauan Sat Binmas Polres Dairi. Di dua tempat tersebut, penerapan Protokoler kesehatan dijalankan dengan Baik.
“Bahwa untuk memenuhi Protokoler kesehatan pihak gereja telah membagi acara kebaktian menjadi tuga gelombang. Pagi, siang dan sore,”jelas AKP Yan H Ujung.
Ia menambahkan, selain membagi prosesi kebaktian menjadi tiga gelombang (shift), penerapan prokes juga sangat ketat. Seluruh jemaat diharuskan menggunakan masker. Di bangku dibatasi dengan jarak. Sebelum memasuki gereja, para jemaat diwajibkan cuci tangan dengan menggunakan sanitizer. Dilanjutkan dengan pengecekan suhu tubuh.
“Masyarakat yang beribadah turut serta menjaga protokol kesehatan yg dianjurkan oleh pihak pemerintah melalui pihak gereja. Sehingga jemaat merasa nyaman dalam beribadah. Selama pelaksanaan kegiatan berjalan dengan aman dan kondusif,”Pungkas AKP Yan H Ujung yang didampingi, Bhbinkantibmas Polres Dairi, Briptu Maruli Purba dan Personil Babinmas Polsek Parongil Briptu Bripka Ridho Ade. (Gandali).