PARAMETERTODAYS, Kota Bekasi – Dalam kegiatan pendaftaran ulang siswa Sekolah Menegah Atas Negeri (SMAN) 19, kota Bekasi, Jawa Barat, menerapkan Potokol Kesehatan yang ketat. Kegiatan pendaftaran ulang yang dibuka, Senin (13/7), sejak pukul 08.00 hingga pukul 14.00 Wib. Tersebut berjalan dengan lancar.
Pantauan PARAMETERTODAYS.COM di SMAN 19, kecamatan Mustika Jaya, kota Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/7) tampak puluhan murid bersama orang tuanya sedang mengantri untuk melakukan pendaftaran ulang setelah dinyatakan diterima di SMAN 19. Pihak panitia penerimaan pendaftaran ulang SMAN19 tampak sibuk melayani satu persatu siswa yang pada umumnya ditemani orang tua/wali.
Sebelum memasuki ruang pendaftaran, siswa dan orang tua diwajibkan memakai masker. Selanjutnya, harus melalui pengecekan suhu tubuh. Jika sudah melalui tahap tersebut, panitia kemudian mempersilahkan mereka untuk memasuki ruangan pendaftaran. Tempat duduk juga ditata sedemikian rupa. Seperti mengatur jarak antara satu dengan yang lainnya.
Untuk tahap awal, para siswa dan orang tua diminta untuk menunjukkan berkas siswa. Diantaranya, lembaran fotocopy dimana siswa telah dinyatakan diterima di SMAN 19. Kemudian, dilanjutkan ke loket panitia yang melakukan validasi data siswa. Dan dilanjutkan ke bagian loket penyediaan seragam.
Seiring dengan PPKM Darurat, pihak panitia penerimaan pendaftaran ulang siswa tahap I SMAN 19, sengaja mengatur dan menata ruang pendaftaran. Setiap tahapan pendaftaran yang harus dilalui siswa. Ruangannya pun di sesuaikan. Untuk seluruh tahapan dalam proses pendaftaranbulang tahap I ini, di atur menjadi 4 ruangan.
“Hal ini guna memutus dan mencegah penyebaran Covid 19. Apalagi saat ini kita sedang mengalami PPKM Darurat. Jadi, kita tidak mau mengambil resiko. Bapak bisa lihat sendiri. Bangku pun kami sengaja berjauhan antara satu dan yang lainnya. Kami juga tidak memperbolehkan siswa dan orang tua masuk ruang pendaftaran, jika tidak menggunakan masker,”ujar Kaerudin, salah seorang panitia penerimaan pendaftaran ulang tahap I SMAN 19, di SMAN19, Kec. Mustika Jaya, kota Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/7).
Menurut Kaerudin, siswa yang sudah mendaftar ulang untuk tahap I, telah mencapai 90 persen. Sementara waktu pendaftaran ulang Tahap I masih dapat dilakukan hingga esok hari, Rabu (14/7). Dan pendaftaran ulang tahap II dilaksanakan, Kamis dan Jumat ini. Selanjutnya kata Kaerudin yang juga sebagai guru di SMAN 19, pada hari Sabtu (17/7) akan dilaksanakan psikotest terhadap siswa yang baru diterima di SMAN 19.
“Psiko test ini adalah, salah satu kegiatan yang harus diikuti setiap siswa baru. Psiko test dilakukan untuk mengetahui dan untuk menentukan jurusan para siswa nantinya. Psiko test ini kami lakukan dua sesion. Ada yang dilaksanakan pada pagi hari dan ada juga pada siang hari. Ini semua untuk mengantisipasi terjadinya penyebaran Covid 19. Kami juga telah mengatur jarak bangku setiap peserta. Sehingga, tidak terjadi penumpukan,”tandas Kaerudin. (Bes)